KEJATI SULSEL IKUT PENGENALAN APLIKASI INTELIZ E-PRO UNTUK MENSUKSESKAN PELAKSANAAN PILKADA 2024

KEJATI SULSEL IKUT PENGENALAN APLIKASI INTELIZ E-PRO UNTUK MENSUKSESKAN PELAKSANAAN PILKADA 2024

KEJATI SULSEL, Makassar--  Kepala Seksi I pada Bidang Intelijen Kejati Sulsel, Ardiansyah Akbar Bersama staf mengikuti kegiatan pengenalan Aplikasi Inteliz E-Pro secara daring di Command Center Lantai 1 Kejati Sulsel, Kamis (17/10/2024).

Aplikasi Inteliz E-Pro ini untuk mendukung tugas dan fungsi Kejaksaan dalam mensukseskan pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah Serentak Tahun 2024.

Kepala Seksi Parpol dan Pemilu pada JAM Intel, Christian yang membuka kegiatan meminta posko pemilu yang sudah dibentuk di setiap Satker Kejaksaan difungsikan dengan baik. Khusus aplikasi Inteliz E-Pro, Christian menyebut sudah mengalami pembaharuan.

"Sesuai arahan Pak Jaksa Agung, teman-teman di Intel lebih maksimal lagi dalam mendukung pelaksaan Pilkada Serentak 2024. Aplikasi Inteliz E-Pro ini sudah ditambahkan beberapa fitur baru," kata Chris.

Chris meminta jajaran intel untuk lebih memaksimalkan pelaporan setiap tahapan Pilkada lewat aplikasi yang akan diselenggarakan. Terutama pemetaan Potensi Ancaman, Gangguan, Hambatan dan Tantangan (AGHT).

Makassar, 17 Oktober 2024
Kasi Penerangan Hukum Kejaksaan Tinggi SulSel
SOETARMI,S.H.,MH. 
HP. 081342632335

Bagikan tautan ini

Mendengarkan