Kajati Sulsel Agus Salim Menerima Kunjungan Silaturahmi PLN UIP Sulawesi dan PLN UID Sulselrabar
KEJATI SULSEL, Makassar—Kepala Kejaksaan Tinggi Sulawesi Selatan, Agus Salim menerima kunjungan silaturahmi jajaran PLN UIP Sulawesi dan PLN UID Sulselrabar di Ruang Kerja Kajati Sulsel Lantai 2 Gedung Kejati Sulsel, Selasa (4/3/2025).
Adapun rombongan PLN terdiri dari General Manager UIP Sulawesi, Wisnu Kuntjoro Adi, PLH General Manager UID Sulselrabar, Edyansyah, PLH General Manager UIP3B Sulawesi (Senior Manager Operasi Sistem), Hasanuddin, Senior Manager Operasi Konstruksi II UIP Sulawesi, Ndaru Setyo Widiatmoko, Senior Manager Komunikasi, Keuangan, dan Umum UID Sulselrabar, Ambo Tuwo, Senior Manager Perizinan, Pertanahan, dan Komunikasi UIP Sulawesi, Nur Akhsin dan Senior Manager Komunikasi, Keuangan, dan Umum UIP3B Sulawesi, Hary Subagyo.
Sementara Kajati Sulsel didampingi Asisten Perdata dan Tata Usaha Negara, Fery Tas. Pertemuan ini bertujuan untuk memperkuat kerja sama dan koordinasi antara PLN dan Kejaksaan Tinggi Sulawesi Selatan.
General Manager UIP Sulawesi, Wisnu Kuntjoro Adi mengatakan dalam pertemuan ini, kedua belah pihak membahas beberapa hal, antara lain pendampingan hukum Kejati Sulsel terhadap penanganan kasus-kasus perdata yang terkait dengan PLN.
"Kami meminta arahan Bapak kajati Sulsel untuk penegakan hukum dan keamanan di sekitar fasilitas PLN," kata Wisnu.
Sementara, Kajati Sulsel Agus Salim menyambut baik kedatangan rombongan PLN UIP Sulawesi dan PLN UID Sulselrabar.
"Kami senang dapat bekerja sama dengan PLN dalam meningkatkan keamanan dan penegakan hukum di Sulawesi Selatan. Kami berharap kerja sama ini dapat membawa manfaat yang signifikan bagi masyarakat," kata Agus Salim.
Makassar, 4 Maret 2025.
KASI PENERANGAN HUKUM KEJAKSAAN TINGGI SULSEL
SOETARMI, S.H., M.H.
HP. 081342632335.