Kajati Sulsel Ikuti Kunjungan Kerja Virtual Jaksa Agung, Burhanuddin: Idul Fitri Momentum Introspeksi dan Perkuat Soliditas Kejaksaan
KEJATI SULSEL, Makassar— Kepala Kejaksaan Tinggi Sulawesi Selatan, Agus Salim didampingi Wakajati Sulsel, Teuku Rahman, para asisten, koordinator dan seluruh pegawai Kejati Sulsel mengikuti Kunjungan Kerja Virtual Jaksa Agung RI secara virtual lewat zoom meeting di Kejati Sulsel, Selasa (15/4/2025).
Jaksa Agung Republik Indonesia, Burhanuddin, menyampaikan sambutan pada Kunjungan Kerja Virtual seusai Hari Raya Idul Fitri 1446 Hijriah. Dalam sambutannya, Jaksa Agung menekankan pentingnya Idul Fitri sebagai momentum introspeksi dan memperbarui komitmen sebagai penegak hukum.
"Idul Fitri bukan sekadar momen silaturahmi, tetapi juga waktu untuk introspeksi dan memperbarui komitmen kita sebagai penegak hukum. Semoga semangat Idul Fitri dapat menjadi pendorong untuk meningkatkan kinerja dan soliditas Kejaksaan," ujar Jaksa Agung.
Jaksa Agung juga menyampaikan apresiasi kepada seluruh Insan Adhyaksa atas dedikasi, loyalitas, dan integritas dalam menjalankan tugas.
"Terima kasih atas kerja keras semua jajaran sehingga berdasarkan hasil survei yang dilakukan Lembaga Survei Indonesia (LSI), tingkat kepercayaan masyarakat terhadap Kejaksaan berada di urutan ke-3 setelah TNI dan Presiden. Mari kita jadikan Kejaksaan menjadi contoh lembaga yang bersih dan bebas dari tindakan tercela," ungkap Burhanuddin.
Jaksa Agung menekankan pentingnya menjaga kepercayaan masyarakat yang menaruh harapan besar pada Kejaksaan. Seluruh jajaran Kejaksaan diminta menjaga nama baik pribadi dan institusi, serta menghindari perbuatan-perbuatan yang dapat mencoreng marwah institusi.
Selain itu, Jaksa Agung meminta jajaran mengoptimalkan penyerapan anggaran secara cermat, efektif, dan tepat sasaran. Serta mendukung program prioritas pemerintah, seperti Program Swasembada Pangan, Ketahanan Energi serta program Makan Bergizi Gratis.