Terima Kunjungan Fakultas Hukum Universitas Hasanuddin, Kajati Sulsel Dorong Kolaborasi Peningkatan Kualitas Pendidikan Hukum

Terima Kunjungan Fakultas Hukum Universitas Hasanuddin, Kajati Sulsel Dorong Kolaborasi Peningkatan Kualitas Pendidikan Hukum

KEJATI SULSEL, Makassar—Kepala Kejaksaan Tinggi Sulawesi Selatan, Agus Salim menerima kunjungan silaturahmi Fakultas Hukum Universitas Hasanuddin di Kejati Sulsel, Rabu (16/4/2025).

Kajati Sulsel didampingi Wakajati Sulsel, Teuku Rahman dan beberapa asisten. Sementara rombongan FH Unhas dipimpin Dekan Fakultas Hukum Unhas, Prof Hamzah Halim bersama beberapa dosen.

Sebagai salah satu Alumni Fakultas Hukum Unhas, Kajati Sulsel Agus Salim diundang menghadiri Perayaan Puncak Dies Natalis 73 Tahun Fakultas Hukum Unhas pada tanggal 20 April mendatang.

Prof Hamzah Halim Bersama Agus Salim juga membahas beberapa Kerjasama antara Fakultas Hukum Unhas dengan Kejaksaan Tinggi Sulsel untuk meningkatkan kualitas pendidikan hukum dan penegakan hukum di Sulawesi Selatan.

"Kami sangat senang, dan berharap kerja sama selama ini terus terjalin dalam penyelenggaraan pendidikan dan pelatihan hukum bagi mahasiswa dan jaksa," ujar Dekan Fakultas Hukum Unhas, Prof Hamzah Halim.

Kajati Sulsel, Agus Salim berharap kolaborasi Unhas dan Kejaksaan dapat memberikan manfaat bagi masyarakat Sulawesi Selatan dan meningkatkan kualitas pendidikan hukum dan penegakan hukum di daerah ini.

"Kami berkomitmen untuk mendukung pendidikan hukum dan penegakan hukum di Sulawesi Selatan melalui kerja sama ini," kata Agus Salim.


Makassar, 16 April 2025
KASI PENERANGAN HUKUM KEJAKSAAN TINGGI SULSEL
SOETARMI, S.H., M.H. 
HP. 081342632335.
 

Bagikan tautan ini

Mendengarkan